Tradisi Minum Teh

Di kota-kota besar, kebiasaan minum teh dilakukan masyarakatnya tidak melulu di rumah tetapi bisa di kafe atau restoran besar. Dengan mengajak teman atau keluarga nya atau kadang rekan bisnisnya, mereka bisa betah duduk berlama-lama hanya dengan hidangan secangkir teh hangat. Tentu saja harga secangkir teh bisa mencapai puluhan ribu rupiah. Hal yang wajar dan sah-sah saja dan bagi orang berduit-kebanyakan masyarakat kota- sepertinya NO PROBLEM. Karena kesenangan dan kenikmatan minum teh bagi mereka adalah segalanya. Bagi kaum marjinal, kebiasaan minum teh di lakukan di warung kaki lima-yang banyak di jumpai hampir di sudut-sudut kota. Menunya juga tidak melulu secangkir teh. Ada camilannya juga: Ubi , Singkong,bakwan,tempe, roti, dsbnya. Harganya pun murah meriah. Dijamin tidak lebih dari 3 ribu perak. Kebiasaan minum teh bagi saya adalah minum teh bersama istri, dan anak-anak di rumah. Bagaimana dengan anda?

0 komentar:

Posting Komentar